Bogor – Sebanyak tujuh orang santri Pesantren Islam Internasional Al-Andalus dinyatakan lulus dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) tahun 2023 melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).
Mereka diterima di berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) di sejumlah wilayah. Di antaranya Bandung, Semarang, Banten, Makassar. Ketujuh orang tersebut yakni :
1. Muhammad Rendy jurusan Managemen, Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
2. Dhani Pramana jurusan Teknik Mesin, Universitas Negeri Semarang (Unnes)
3. Syafiq Abd, jurusan Teknik Kimia, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Banten
4. Nauval Ghani jurusan Teknik Perkapalan, Intstitut Teknologi Kalimantan, Balikpapan, Kalimantan Timur
5. Kharil Nafi Mahdy jurusan Farmasi, Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Sulawesi Selatan.
6. Faris Abdul Karim jurusan Peternakan, Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung
7. Fadhlan Azzam jurusan Agribisnis, Universitas Jambi (Unja).
Ditemui di sela-sela aktivitasnya, Kepala SMAIT Al-Andalus Putra, Ustaz Fathurohman, S.T., M.M mengaku bangga dan senang atas keberhasilan para santri yang lulus ujian masuk perguruan tinggi negeri.
“Prestasi mereka merupakan bukti kerja keras dan dedikasi yang luar biasa dari siswa-siswa kita serta hasil dari kolaborasi yang erat antara sekolah, guru dan orang tua,” katanya di Kompleks Pesantren Al-Andalus Putra, Sukamakmur, Bogor, Jumat (23/6/2023).
Hasil SNBT PTN 2023 diumumkan Kemendikbud melalui laman resminya pada Selasa, 20 Juni 2023, pukul 15.00 lalu.
Ustaz Fathur menegaskan, keberhasilan para santri yang lulus ujian masuk PTN menunjukkan bahwa mereka telah menguasai pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Mereka telah menunjukkan kemampuan akademik yang solid, kemampuan berpikir kritis dan kemampuan menghadapi tantangan,” paparnya.
Selain itu, sambung Ustaz Fathur, keberhasilan tersebut juga mencerminkan upaya kolektif seluruh tim pendidikan. Diakuinya, para guru di Pesantren Al-Andalus telah memberikan pengajaran yang berkualitas, memberikan bimbingan dan dukungan kepada santri-santri selama persiapan ujian.
“Orang tua juga berperan penting memberikan motivasi dan dukungan dari rumah. Keberhasilan siswa-siswa kita ini juga memperkuat reputasi sekolah atau pondok kita sebagai lembaga pendidikan kita berkualitas. Prestasi mereka tentunya akan menjadi inspirasi bagi siswa-siswa lainnya untuk berusaha lebih keras dalam meraih tujuan akademik yang tinggi,” terang alumnus Institut Teknologi Bandung (ITB) tersebut.
Menurutnya, prestasi para santri tersebut bukan akhir dari perjalanan pendidikan mereka. Ia pun berharap agar para santri terus mengasah kemampuan, menjaga motivasi dan berkomitmen dalam belajar.
“Saya sampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam keberhasilan ini. Bersama-sama kita telah membantu menciptakan generasi muda yang siap menghadapi masa depan dengan percaya diri dan kesuksesan. Semoga prestasi siswa-siswa yang lulus ujian masuk PTN tahun ini menjadi landasan kokoh untuk meraih prestasi yang lebih tinggi di masa mendatang,” ucap Ustaz Fathur. (*)
Comments 1