Bogor – Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) telah membuka pendaftaran Tamtama Prajurit Karier (PK) tahun 2023. Untuk itu, Koramil 2127/Sukamakmur mendorong alumni Pesantren Islam Internasional Al-Andalus agar mendaftar menjadi anggota TNI.
Selain membuka jalur reguler, TNI AD juga membuka jalur khusus lulusan pondok pesantren atau sekolah berlabel madrasah untuk menjadi Tamtama PK Keagamaan.
“Kebetulan saat ini memang ada dibuka rekrutmen TNI khusus santri. Jadi alumni Al-Andalus bisa (daftar jadi TNI),” kata Bintara Tinggi Tata Urusan Dalam (Bati Tuud) Koramil 2127/Sukamakmur, Pelda Yudi Setiawan saat menerima kunjungan tim Humas Al-Andalus di kantornya, Rabu (1/2/2023).
Baca juga : Rangkaian HUT RI Ke-77, Al-Andalus Gelar Seminar Kebangsaan
Dibukanya rekrutmen TNI jalur santri kata Yudi, menjadi kesempatan baik bagi alumni pesantren untuk masuk dalam dunia militer. Sehingga sambungnya, alumni pesantren bisa terlibat lebih jauh lagi dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dengan menjadi prajurit TNI.
“Ini lagi sementara disosialisasikan. Jadi kalau calon prajurit TNI itu hafal Alquran, itu bisa jadi nilai plus. Jadi malah lebih bagus lagi kalau basic agamanya lebih mendalam,” tambahnya.
Lebih jauh Yudi menyampaikan rasa terima kasihnya atas kunjungan Pesantren Al-Andalus. Dia berharap silaturahmi dengan Koramil Sukamakmur ini terus berjalan. Ke depannya menurut Yudi, ada banyak kerja sama kegiatan yang bisa dilaksanakan antara Koramil Sukamakmur dan Pesantren Al-Andalus.
“Insyaallah nanti saya ke sana (Al-Andalus) silaturahmi. Beberapa kegiatan yang bisa kita laksanakan seperti penyegaran kegiatan di lapangan, baris-berbaris, dan sosialisasi wawasan kebangsaan,” pungkasnya.
Baca juga : Pesantren Al-Andalus Perkuat Sinergi dengan Polsek Sukamakmur
Diketahui, pendaftaran dibuka di seluruh wilayah Indonesia dengan pembagian zona barat dan zona timur. Pendaftaran Tamtama TNI AD untuk zona barat berlangsung pada 2 Januari-10 Februari 2023. Sementara, untuk zona timur berlangsung pada 2 Januari-24 Februari 2023.
Para Calon Siswa (Casis) Tamtama yang lulus seleksi nantinya akan mengikuti pendidikan di Sekolah Calon Tamtama (Secata) yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
Waktu pendidikan berlangsung selama empat bulan untuk pendidikan dasar dan tiga bulan untuk pendidikan kecabangan. Lulusan Secata akan mendapat pangkat Prajurit Dua (Prada).
Bagi para santri dan pelamar umum yang berada di wilayah DKI Jakarta dan Jawa Barat (Jabar) dapat melakukan daftar ulang ke Kodam dan Korem terdekat. (Fathul Khair)
Saya sebagai anggota TNI yg sekaligus wali santri pesantren Al Andalus afwan memberikan saran dan masukan bahwa sebaiknya alumni Al Andalus akan lebih bagus lagi apabila mendaftar sebagai anggota TNI melalui jalur Perwira Prajurit Karier (Pa PK) ataupun melalui jalur Akademi Militer (Akmil) karena nantinya diharapkan bisa menjadi pemimpin/pejabat TNI, karena pejabat TNI berpotensi atau mempunyai wewenang sebagai penentu kebijakan (decision maker), apabila pejabat TNI mempunyai basic agama islam yang as Sunnah dan penghafal Qur’an In syaa Allah TNI akan menjadi lebih baik dan kuat dalam mempertahankan NKRI melalui kebijakan yang dibuatnya, karena baik tidaknya suatu organisasi (termasuk TNI) sangat dipengaruhi oleh kebijakan yg dibuat oleh pemimpinnya (pejabat). Semoga alumni Al Andalus ada yg bisa menjadi pejabat TNI yg amanah berlandaskan islam as Sunnah, aamiin Allahumma aamiin…
MasyaAllah, jazakallah khairon atas saran dan masukannya abu
MasyaAllah, ana sangat setuju sekali atas usulan ini, semoga ke depannya ada tawaran kerjasama u masuk jalur Akmil u para santri, aamiin …
Aamiiin …