Bogor — Pesantren Islam Internasional Al-Andalus memperketat akses masuk ke lingkungan pesantren guna mencegah penyebaran virus corona jenis baru atau covid-19.
Hal itu telah diberlakukan sejak seluruh santri dipulangkan dan memindahkan proses belajar mengajar di rumah masing-masing, Selasa (17/3/2020) lalu sebagaimana imbauan dari pemerintah.
“Siapa pun yang memasuki kompleks pesantren, baik putra maupun putri akan dilakukan pengukuran suhu tubuh,” kata Ketua Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Covid-19 Pesantren Al-Andalus Ustadz Dwi Wahyu Iskandar kepada tim media Al-Andalus, Jumat (20/3/2020).
Ustadz Wahyu menegaskan, kebijakan memperketat akses masuk ke lingkungan pesantren berlaku bagi siapa saja, terlebih terhadap orang yang kerap bepergian ke luar kompleks pesantren.
“Kita mengimbau kepada semua pegawai Al-Andalus untuk mengurangi aktivitas di luar pesantren dan menghindari kontak fisik seperti salaman dan lain sebagainya,” pesannya.
Pihaknya, kata Ustadz Wahyu, telah melakukan sosialisasi kepada internal pesantren terkait kebijakan pengetatan tersebut.
“Kita telah memasang spanduk pemberitahuan di pintu gerbang pesantren putra dan putri dan menyediakan hand sanitizer di pos satpam. Semoga upaya yang kami lakukan ini bisa mencegah wabah yang tengah menimpa saat ini,” tutup dia.
Diketahui, Pesantren Al-Andalus telah membentuk Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Covid-19. Tim tersebut mempunyai tiga satuan tugas (Satgas), yakni Satgas Kesehatan, Satgas Perlengkapan dan Satgas Keamanan.(*)