Bogor – Keberadaan Pesantren Islam Internasional Al-Andalus hingga kini tentu tidak bisa dilepaskan dari sejumlah peran, baik internal maupun eksternal. Guna menjaga keberlangsungan itu, pesantren terus membangun silaturahmi dan komunikasi dengan berbagai lembaga atau instansi, salah satunya dengan Kepolisian Sektor (Polsek) Sukamakmur.
Dalam rangka mempererat kerja sama, pihak Pesantren Al-Andalus melakukan kunjungan ke kantor Polsek Sukamakmur Kabupaten Bogor, Selasa (17/1/2023).
Silaturahmi tersebut disambut langsung Kapolsek Sukamakmur, Iptu Sutopo Pranolo S.H dan Bhabinkamtibmas Desa Sukadamai, Bripka Sumanjaya S.H. Pesantren Al-Andalus khususnya putra berada di wilayah Desa Sukadamai, Sukamakmur.
Baca juga : Rangkaian HUT RI Ke-77, Al-Andalus Gelar Seminar Kebangsaan
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Sukamakmur dan pihak pesantren banyak membahas kondisi dan perkembangan Pesantren Al-Andalus. Salah satunya terkait upaya peningkatan kapasitas bagi tenaga pengamanan atau sekuriti pesantren. Iptu Sutopo berharap, seluruh tim pengamanan yang ada di lingkungan pesantren putra agar mengikuti program pendidikan dan pelatihan (diklat) satuan pengamanan (satpam).
Iptu Sutopo mengatakan, diklat ini penting agar dalam menjalankan tugasnya, bisa bekerja secara profesional dan proporsional.
“Saya minta didata sekuriti Al-Andalus untuk ikut diklat. Agar mereka dapat terus berkembang dan mengetahui apa wewenang dan kewajiban seorang sekuriti. Juga untuk menambah wawasan dan keterampilan mereka,” ujarnya.
Baca juga : Tertunda 2 Tahun, Multaqo Ke-13 Puldapii Akhirnya Digelar di Al-Andalus
Menurut Iptu Sutopo, salah satu bentuk dukungan Polsek Sukamakmur terhadap pesantren, pihaknya menginstruksikan Bhabinkamtibmas Sukadamai untuk memastikan keamanan dan menciptakan situasi kondusif di wilayah itu.
“Kami tentu mendukung penuh keberadaan pesantren. Kami juga berharap pihak pesantren bisa menjaga keamanan dan ketertiban di internal lingkungan pesantren. Mudah-mudahan kerjasama yang terjalin ini tetap terjaga,” harapnya. (*)
Comments 1