Bogor — Pesantren Islam Internasional Al-Andalus resmi menandatangani kerja sama atau memorandum of understanding (MoU) dengan Rumah Sakit (RS) Permata Jonggol. Kesepakatan itu bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi para santri dan keluarga besar pesantren.
Hal ini disampaikan Mudir ‘Am Pesantren Al-Andalus Ustaz Nurdin Apud Sarbini dalam perbincangannya dengan tim media Al-Andalus, Kamis (8/9/2022).
“Alhamdulillah kita sudah mengadakan penandatanganan MoU, pertanda secara resmi kita bekerjasama dengan RS Permata Jonggol. Ini sebagai upaya kita untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk anak-anak kita, baik putra maupun putri dalam pelayanan kesehatan,” kata Ustaz Nurdin melalui sambungan telepon.

Baca juga : Gandeng RS Permata, Pesantren Al-Andalus Gelar Pemeriksaan Mata
Meskipun, lanjut dia, sebelumnya pihaknya juga telah memiliki tenaga medis perawat di pesantren yang bertugas 24 jam yang dibagi menjadi dua jam kerja (shift)
“Isi dari kerja sama dengan rumah sakit ini, akan ada visiting dokter secara rutin, pengadaan obat-obatan serta penanganan pelayanan kesehatan prioritas bagi para santri yang dirujuk ke RS Permata Jonggol,” paparnya.
Ustaz lulusan Pesantren Al-Irsyad Tengaran dan Universitas Al-Azhar Mesir ini menyampaikan ucapan terima kasih khususnya kepada Direktur RS Permata Jonggol, dr. Sri Handayani, MARS atas kepercayaannya untuk bekerja sama dengan Pesantren Al-Andalus. Ia juga berharap, rumah sakit tersebut semakin maju dan terus memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada masyarakat.
Baca juga : Targetkan Raih Standar ISO 9001:2015, Pesantren Gelar Pelatihan Sistem Manajemen Mutu
“Terima kasih juga kepada walisantri, mudah-mudahan (kerja sama) ini bisa menambah satu nilai untuk ketenangan dan trust atau kepercayaan kepada kami dalam memberikan pendidikan terbaik untuk anak-anak kita,” tutupnya.
Penandatanganan kerja sama antara Pesantren Al-Andalus dengan RS Permata Jonggol telah dilakukan pada 23 Agustus 2022 lalu.
Comments 1