Bogor – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) telah merilis hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024. Tercatat 10 orang santri dan santriwati Pesantren Islam Internasional Al-Andalus lulus dalam UTBK dan diterima di universitas negeri terkemuka.
Pemerintah mengumumkan hasil UTBK pada Kamis, 13 Juni 2024 pukul 15.00 WIB kemarin. UTBK SNBT merupakan jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri tahap kedua, setelah Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) yang sudah diumumkan pada Maret 2024 lalu.
Santri Al-Andalus yang lulus UTBK di antaranya diterima di Universitas Indonesia (UI), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Institut Teknologi Bandung (ITB), Politeknik Manufaktur (Polman) Bandung, Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED), Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, Universitas Riau (UNRI), Institut Teknologi Sumatera (ITERA) dan Universitas Lampung (UNILA).
Baca juga : Dites Tim LPMQ Kemenag, Santri Al-Andalus Uji Itqan 30 Juz
Mereka yang berhasil melanjutkan pendidikan tingginya di universitas negeri yakni :
1. M. Isza, Jurusan Sosial Ekonomi Perikanan, UNRI.
2. Faiz Heryanto, Jurusan Teknik Kelautan, ITERA
3. Hisyam Hanif, Bisnis dan Manajemen, ITB.
4. Faiz Raditya Hadi, Jurusan Data Sains Terapan, Poltek Elektronik Negeri Surabaya.
5. Muhammad Ali, Jurusan Teknik Pertambangan, ITERA.
6. M. Khalilurrahman, Jurusan Mekatronika, Polman Bandung.
7. Rifki Azhar Fairuz, Jurusan Ilmu Kelautan, UNILA.
8. Intan Wadha, Fakultas Kedokteran Gigi, UI
9. Hana Naila Rahmadina, Prodi Informatika, UNSOED
10. Rufaidah, Prodi Pendidikan Vokasional Desain Fashion, UNJ
Diketahui, tahun 2024, ada 231.104 peserta dinyatakan lolos SNBT. Dari jumlah itu, 190.444 peserta dinyatakan lulus untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Akademik. Pada Perguruan Tinggi Keagaman Islam Negeri (PTKIN) ada sebanyak 12.245 peserta dinyatakan lulus.
Baca juga : Alumni Al-Andalus Tembus Kuliah di Universitas Yalova Turki
Jumlah perguruan tinggi yang membuka seleksi tes ada 145 kampus. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun 2023 sebesar 136 kampus. Peningkatan ini karena ada penambahan dari PTKIN. (*)
Baarakallaahu fiikum