Bogor – Pembina Pesantren Islam Internasional Al-Andalus meresmikan gedung baru di Kompleks Pesantren Putra, Sukamakmur, Bogor.
Peresmian tersebut dilakukan pada Minggu, 6 Oktober 2024 lalu. Dalam kesempatan tersebut hadir para pembina dan pengawas pesantren, Mudir ‘am, jajaran pengurus pesantren putra dan putri, tamu undangan dan para santri pesantren putra.
Mudir ‘am Pesantren Islam Internasional Al-Andalus,Ustaz Nurdin Apud Sarbini, Lc., M.Pd mengatakan, awalnya lahan yang sekarang dibangun gedung baru tersebut merupakan rumah dinas para guru pesantren.
“Bisa dilihat, dulu ini empat rumah kecil (rumah dinas, red) dari bambu. Alhamdulillah sekarang berubah wujud menjadi gedung yang berwarna hijau,” ujar Ustaz Nurdin dalam sambutannya.
Baca juga : Pembina dan Mudir Aam Resmikan Masjid Darul Iman Al-Andalus Putri
Pembangunan gedung ini, ungkapnya, menghabiskan waktu selama delapan bulan. Ustaz Nurdin berharap, semua pihak yang terlibat dan berkontribusi dalam mewujudkan tersedianya gedung tersebut diberikan pahala oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala yang berlipat ganda.
“Sebagaimana sabda Rasul, barangsiapa yang menyiapkan peralatan perang untuk para mujahid maka dia akan diberikan pahala seperti yang berperang. Barangsiapa yang menyiapkan perlengkapan orang untuk menuntut ilmu maka dia pun akan diberikan pahala yang sama seperti orang yang menuntut ilmu,” terangnya.
Ustaz Nurdin menambahkan, pihaknya meminta kesediaan dewan pembina pesantren untuk meresmikan gedung baru tersebut.
“Kami meminta kepada al-ustaz Yusuf, yang mewakili dewan pembina untuk membuka dan meresmikan gedung kita ini,” harapnya.
Baca juga : Para Pimpinan Pesantren Ikuti Pelatihan Audit Internal Standard ISO 19011:2018
Anggota Dewan Pembina, Ustaz Yusuf Utsman Baisa, Lc dalam kesempatan yang sama menyampaikan rasa bahagianya melihat perkembangan Pesantren Al-Andalus.
“Saya bangga, bahagia dan bersuka cita melihat perkembangan yang luar biasa pada pesantren kita Al-Andalus. Di mana untuk kesekian kalinya muncul bangunan-bangunan yang insyaAllah manfaatnya sangat besar,” ucap Ustaz Yusuf.
Ustaz Yusuf menegaskan, keberadaan gedung tersebut bisa membawa keberkahan dan mendatangkan manfaat bagi semua pihak.
“Mudah-mudahan dengan duduknya kita dan berdirinya anak-anak (para santri, red) kita menjadikan gedung yang barokah dan memberikan manfaat. Manfaat pemikiran, manfaat ide-ide cemerlang dan manfaat kemajuan dan perkembangan,” ujarnya mengakhiri sambutannya. (*)